Rapat Koordinasi Luas Tambah Tanam dan Rencana Cetak Sawah Kalimantan Selatan bersama Menteri Pertanian
Selasa (18/03), BMKG Kalimantan Selatan mengikuti kunjungan Menteri Pertanian dalam Rakor Luas Tambah Tanam dan Rencana Cetak Sawah di Gedung KH Idham Chalid, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan. Acara diikuti oleh Kepala Stasiun Klimatologi Kalimantan Selatan Klaus Apoh Damanik, MP didampingi oleh anggota Pokja Pengolaan Data dan Informasi Khairullah, M.Si. Acara ini dihadiri berbagai instansi terkait dengan pertanian dan para penyuluh pertanian se Kalimantan Selatan.
Acara ini diawali sosialisasi Inpres Pendayagunaan Penyuluh Pertanian dalam rangka percepatan swasembada pangan. Selanjutnya, sambutan dari Gubernur Kalimantan Selatan H. Muhidin. Beliau menyampaikan potensi pertanian di Kalimantan Selatan dan harapan kepada para penyuluh untuk memberdayakan lahan tidur di sini. Dilanjutkan, penandatanganan komitmen mendukung, mengawal kegiatan optimalisasi lahan dan cetak sawah rakyat di Kalimantan Selatan oleh berbagai instansi terkait.
Menteri Pertanian RI, Dr. Andi Amran Sulaiman menyampaikan arahannya. Kalimantan Selatan berpotensi menjadi lumbung pangan Indonesia dengan luas lahan 343 ribu hektare dan potensi panen 7-8 juta ton. Beliau meminta Forkopimda mengawal optimasi lahan demi swasembada pangan sesuai instruksi Presiden. Kementan akan memberikan bantuan anggaran dan alat pertanian untuk mendukung dengan tahap awal Rp1 triliun bagi 50.000 hektare. Gubernur Kalsel, H. Muhidin, menyambut baik bantuan ini dan meminta Bupati yang tidak hadir untuk segera melapor, agar tidak kehilangan dana bantuan.



